Dalam HTML ada tag khusus yang digunakan untuk memperindah tampilan. Tag ini sebenarnya berada di dalam HTML versi lama. Namun dalam penggunaanya sekarang telah digantikan oleh CSS. Tak ada salahnya juga untuk anda mengetahui beberapa tag jadul ini dan menggunakan dalam desain halaman html anda.
Tag Deprecated itu Apa?
Tag yang disinggung dalam pengantar tadi disebut tag deprecated. Sebagian programmer lebih menyarankan menggunakan CSS dibanding menggunakan tag ini. Ini ditujukan agar halaman lebih fleksibel jika dibutuhkan pengeditan tampilan. Karena kita cukup mengedit CSS saja, tidak perlu mengedit tampilan secara manual pada halaman HTML. Berikut beberapa tag Deprecated yang bisa digunakan dalam memperindah tampilan web.
- <acronym> digunakan untuk membuat sebuah singkatan. Fungsi dan penulisannya sama dengan tag <abbr>. Terkait : Tag Khusus abbr, cite, dfn dan small dalam HTML.
- <applet > digunakan untuk menyisipkan Java applet
- <basefont> digunakan untuk mengatur jenis huruf halaman secara keseluruhan pada halaman. Lebih disarankan untuk menggunakan CSS.
- <big> digunakan untuk membuat huruf/kata/kalimat lebih besar dari huruf/ kata/kalimat disekilingya
- <center> digunakan untuk membuat teks rata tengah
- <dir> digunakan untuk membuat daftar seperti number dan bullet. Namun lebih baik mengunakan tag <ul> bisa di baca di : Membuat Numbered List dan Bullet List dengan HTML.
- <font> digunakan untuk mengatur tampilan huruf seperti warna, ukuran huruf dan jenis huruf. Tetapi dalam hal ini lebih baik menggunakan CSS
- <isindex> digunakan untuk memasukkan kotak pencarian.
- <menu> digunakan untk membuat daftar menu. Ini juga lebih baik menggunakan CSS.
- <strike> digunakan untuk membuat text tercoret. Bisa menggunakan <s> atau <del> juga.
- <tt> digunakan untuk membuat teks tampil dengan huruf monospace.
- <blink> digunakan untuk membuat teks berkedip
- <marquee> digunakan untuk membuat teks berjalan pada pada website seperti pita berita berjalan di TV.
Untuk penulisan dan contoh pengunaan semua tag tersebut bisa digunakan dan dijalankan kode dibawah ini.
<!DOCTYPE html>
<html><head>
<title>nandaja</title>
</head><body> <h3>Contoh tag Khusus HTML Menghias Web</h3>
<acronym title="Akronim adalah sebuah singkatan">Contoh Akronim<acronym>
<br/>
<strike>Contoh menggunakan Strike atau tercoret</strike>
<big>Contoh menggunakan big </big> <br/>
<font color="blue" face="arial" size="4px">contoh menggunakan tag font</font>,
dan <font color="red" size="5px">Ini juga contoh pakai tag font</font>
</p>
<p> <tt>contoh pakai text type atau tag tt</tt>,
dan <blink>Ini contoh blink blink </blink>
</p><marquee>Ini Contoh pakai Marquee teks ini berjalan kan?</marquee>
<center>Tampilan web agar mantap</center>
</body></html>
Ketika kode tersebut dijalankan pada browser anda. Anda akan melihat fungsi masing masing. Selain itu anda juga bisa melihat cara penulisan masing masing tag dari contoh kode di atas. Untuk beberapa tag seperti blink mungkin tidak berjalan untuk beberapa browser. Ini dikarenakan tag tag di atas merupakan tag versi HTML lama.
Share Yuk
Related Posts
Loading...
No comments:
Post a Comment