Sering kali kita menemukan istilah Forex, Bisnis Forex. Apa arti forex tersebut, bagaimana cara kerja forex tersebut. Kali ini akan kita bahas mengenai pengertian forex dan hal lain mengenai forex.
Arti dan Pengertian forex adalah usaha pengelolaan modal baik dari pribadi atau kelompok dan diperjual belikan dalam bentuk mata uang asing atau valas. Transaksi dilakukan melalui pihak yang disebut dengan broker. Tujuan berbisnis forex tentunya untuk memperoleh keuntungan.
Ada beberapa unsur yang terlibat dalam forex ini,
- Modal
- Transaksi jual beli
- Broker
- Mata uang dan nilai tukar mata uang
Darimana Untung bermain Forex?
Forex sebagai sebuah proses jual beli. Sumber keuntungannya berasal dari selisih. Namun disini anda bisa memperoleh keuntungan dari proses jual ataupun proses beli. Kita memperdagangkan uang? Bagaimana bisa mendapatkan laba? Menjawab pertanyaan tersebut, perhatikan contoh di bawah ini.Andaikan Kurs Rupiah hari ini terhadap dollar USD Rp 12000. Anda memiliki modal. Lalu Anda beli sebanyak $2. Artinya anda membeli seharga Rp 24.000. Anda memiliki $2.
Setelah dua hari, ternyata harga USD Rp 12.500. Anda jual lagi dollar Anda. Sekarang Anda mendapatkan uang Rp 25.000. Dari selisih harga jual dan beli tadi uang Anda bertambah Rp 1000. Itulah keuntungan dari sistem kerja forex ini.
Nantinya pada perdagangan, akan ada pasangan mata uang tertentu. Misalkan USDJPY (Dollar amerika dan Yen Jepang), USDAUD ( Dollar Amerika vs Dollar Australia. Sampai disini setidaknya Anda telah tercerahkan bagaimana kerja forex ini.
Pengenalan Currency Pair pada Forex
Telah dijelaskan nantinya ada pasangan mata uang dalam perdagangan forex. Atau dalam dunia forex dikenal dengan Currency Pair. Contohnya EURUSD (pasangan EURO dan USA).Apa artinya? Apakah Sama saja EURUSD dengan USDEUR? Jawabannya tidak.
EURUSD, matauang yang di depan adalah barang. Sementara mata uang bagian akhir adalah sebagai alat pembayarannya. EUR-USD, EUR sebagai barang yang akan diperjualbelikan, sementara USD merupakan nilai dari 1 EUR. Artinya di sini Anda jual beli EURO dalam mata uang USD.
Macam Macam Transaksi dalam Forex
Pada forex dikenal ada dua transaksi dasar. Beli (Buy) dan Jual (Sell). Kegiatan jualbeli tersebut dilakukan dari proses OPEN dan diakhiri dengan CLOSE.Misalnya begini, Anda ingin membeli EURO. Lalu anda beli dengan USD, artinya Anda bermain di EURUSD. Lalu apa yang mungkin Anda lakukan.
BUY. Artinya anda membeli EUR, dalam hal ini Anda memiliki Euro. Anda Open Posisi BUY dan tujuannya adalah memperoleh keuntungan jika terjadi kenaikan harga Euro dalam USD.
SELL. Artinya anda memiliki USD dalam EUR. Anda open posisi SELL. Tujuan Anda memiliki USD dalam Euro ini adalah memperoleh keuntungan ketika harga Euro turun.
Oh ya kenapa pada saat harga turun bisa untung juga? Begini ketika Anda memiliki $10 dan dengan harga Rp 12.000. Ketika mengambil posisi SELL, artinya Anda memiliki Rp 120.000 seharga $10. Nah ketika harga kurs Rp 11.500. Artinya dengan uang Rp 120.000 tersebut anda bisa memiliki $10,43. Perhatikan selisih harga, $0,43 itu adalh keuntungan Anda. Selanjutnya: Arti Istilah Leverage dan Lot dalam Forex.
Share Yuk
Related Posts
Loading...
informasi yang bermanfaat sekali..
ReplyDeletesolder uap