Wasir atau ambeien secara umum ada dua. Ada wasir dalam dan wasir luar. Lebih lengkap mengenai jenis wasir ini bisa anda browsing. Disclaimer tulisan ini, semua pengetahuan disini berdasarkan pengalaman yang saya alami.
Saya bukan dari kalangan medis sehingga informasi ini bisa menjadi pedoman utama. Sekali lagi ini hanya pengalaman saya yang menderita wasir.
Awal nya mungkin hanya terasa saat BAB. Proses terasa tak kunjung selesai. Ketika dibersihkan terasa nyeri.
Hal ini berlangsung hingga setahun. Saya masih tidak menyangka ini wasir. Kemudian beranjak 2 tahun, terasa semakin besar. Ada benjolan yang keluar setiap selesai BAB.
Benjolan tersebut sensitif, ketika tergesek dengan celana terasa nyeri dan perih. Bemodalkan browsing, segala indikasi wasir atau ambeien tepat dengan yang saya alami.
Awalnya saya merasa malu dengan penyakit ini. Tetapi lama-lama ini membuat tidak nyaman. Akhirnya saya coba beberapa obat. Mulai dari obat apotek, sejenis pil yang dimakan. Salep yang dioles, hingga Suppotoria (berbentuk kapsul yang dimasukkan ke bagian belakang).
Saya juga mencoba obat herbal, madu dan lain sebagainya. Memang ketika ini kambuh ada sedikit meringankan. Tetapi tetap saja ketika buang air besar benjolan kerap muncul.
Karena semakin menyiksa, saya mulai memberanikan diri terbuka dengan penyakit ini. Setelah kurang lebih 3 tahun memendam semua rasa ini. hehehe.
Awalnya saya mengunjungi Puskesmas, maklum dengan modal BPJS. Wah akhirnya diperiksa. Dari kesimpulan hasil pemeriksaan saya mengalami wasir dalam. Hematnya penjelasannya seperti ini,
Wasir ini ada 4 stadium. Identifikasi stadiumnya,
- Stadium 1 - Hanya terasa nyeri. Benjolan tidak keluar
- Stadium 2 - Sesekali keluar ketika BAB. Biasa akan bisa masuk dengan sendirinya
- Stadium 3 - Sering/ selalu keluar setiap BAB. Kadang berdarah. bisa dibilang sering. Bisa masuk dengan sendirinya, tapi agak lama. Juga bisa dimasukkan secara manual/didorong
- Stadium 4 - Berdarah dan tidak bisa dimasukkan lagi
Dari hasil pemeriksaan ternyata saya mengalami wasir dalam.
Wasir Luar
Benjolan ada dibagian luar. Memang tidak sering terasa nyeri. Namun sekalinya kambuh lumayan menganggu juga. Untuk ini saya tidak begitu tahu karena tidak mengalami. Intinya benjolan ada di bagian luar.
Berdasarkan informasi di Puskesmas (area Jakarta) saya divonis wasir dalam. Tetapi tidak dibilang stadium berapa.
Hmmm akhirnya di puskesmas hanya diberi ceramah mengenai pola hidup sehat. Kemudian dibekali Suppostoria, obat pendarahan dan obat anti nyeri.
Dua kali ke puskesmas wah kok begini terus. Saya coba minta rujukan untuk operasi wasir di puskesmas tersebut (faskes saya). Loh ga dikasih! Ya memang notabene nya menggunakan BPJS Mandiri ya. Alasannya belum terlalu parah.
Padahal saya sudah ceritakan setiap bab benjolan keluar, memang bisa masuk lagi sendiri. Hanya ini mengganggu sih. Apalagi kalau bab pagi, dan harus berangkat kerja. Benjolan tersebut memang masuk lagi beberapa jam. Tapi ya tetap perih nyeri. Mengatasi ini biasa saya pakai paracetamol untuk sedikit menghilangkan nyeri dan perih.
Ampuh sih ampuh. Tetapi saya pikir pikir, apa saya harus konsumsi paracetamol setiap habis Bab. Wah kasihan ginjal saya dong!
Akhirnya saya mengambil keputusan untuk mencari klinik operasi pembuangan wasir. Sudah terlalu lelah dengan obat ini dan obat itu.
Sejatinya menurut saya dan saran dari saya, solusi untuk wasir memang harus dioperasi dan dibuang. Semua pengobatan alternatif, obat obatan, salep hanya meringankan bukan menghilangkan. So, untuk anda yang mengalami, daripada beli dan coba coba obat ini itu, baiknya uangnya disimpan dan digunakan untuk operasi. Dan jikapun menggunakan BPJS semoga urusan anda dimudahkan, tidak seperti saya yang jujur secara pribadi 'merasa dihalanghalangi'. Entah memang prosedur BPJS begitu atau memang untuk jenis wasir saya tidak dicovery saya tidak paham.
Saya memutuskan memilih operasi dengan biaya sendiri. Kebetulan klinik tempat saya operasi tersebut juga tidak bekerjasama dengan BPJS.
Operasi Wasir dengan Laser HCPT
Apa itu HCPT sebenarnya saya juga tidak paham. Yang penting operasinya menggunakan laser. Sederhananya kata admin klinik tersebut sama seperti sunat laser.
Berdasarkan brosur promosi-nya, keunggulannya adalah
- tanpa anestasi penuh seluruh tubuh
- tidak terasa begitu sakit
- tidak ada luka
- tanpa jahitan
- bisa jalan langsung setelah operasi.
Wah saya tertarik berat nih. Saya langsung mendatangi klinik tersebut. Dan prosesnya seperti berikut.
Tahap pemeriksaan
Ambeien atau wasir akan diperiksa. Di sini untuk pemeriksaan dikenakan biaya Rp 200.000. Hasilnya akan langsung keluar dan anda akan diberitahu.
Berikutnya dokter akan menjelaskan jenis dan stadium wasir anda. Di sini juga akan diberitahu biaya seluruh tindakan medis yang harus dibayarkan. Anda bisa melanjutkan tindakan medis langsung dihari tersebut atau jika keberatan boleh tidak melanjutkan.
Berapa biaya operasi wasir ambeien HCPT?
Untuk biaya wasir luar sekitar 2 sampai 5 juta. Sementara untuk biaya wasir dalam beragam. Bergantung tingkat keparahan wasir anda. Maksimal Rp 25 juta untuk diklinik ini, untuk tingkat paling parah.
Biaya juga tergantung banyaknya benjolan kalau tidak salah. Untuk saya yang ada sekitar 4 benjolan dikenakan biaya Rp 12 juta. Biaya tersebut sudah termasuk obat, dan biaya kontrol pasca tindakan medis.Semua sudah biaya hingga sembuh. Selain itu juga diberikan jaminan jika tersisa dan anggap kambuh dimasa datang, biaya berikutnya gratis.
Ya sudahlah, menurut pribadi saya ini worth it dengan harga sekian. Daripada ditahan dan menderita setiap habis bab seumur hidup.
Dijelaskan juga untuk operasi ini oleh dokternya. Dimana maksud operasi laser ini,
Aliran darah dimatikan ke tempat benjolan. Pembuluh darah dibekukan menggunakan laser. Kemudian benjolan tersebut menyusut. Kemudian bagian tersebut dipotong dengan sejenis alat medis.
Tindakan Operasi Wasir dengan Laser
Dihari yang sama saat pemeriksaan saya memilih tindakan medis sekalian. Awalnya anda akan disuruh makan siang. Biar kuat.
Jika merasa siap tindakan akan dimulai. Pertama akan dimasukkan suatu cairan pencahar dari bagian belakang anda menggunakan selang kecil.
Fungsi cairan ini merangsang anda untuk bab. 10 menit setelah cairan tersebut dimasukkan oleh suster. Akhirnya saya bab. Benjolan yang keluar dibiarkan.
Lanjut masuk ke ruang operasi. Cukup nyaman, seperti di kafe, diiringi musik musik. Disana sudah ada seorang dokter dan 2 perawat.
Selanjutnya akan dilakukas anestasi atau pembiusan. Area disekitar lubang xxxx akan di suntik. Rasa paling sakit adalah pada suntikan 1 dan 2. Bayangkan lagi benjolan kemudian disekitar sana disuntik lagi. Saya lupa kira kira ada 6-10 suntikan mungkin. Yang terasa hanya suntikan hingga 3. Selebihnya tidak terasa.
Tetapi kondisi masih dalam keadaan sadar. Hanya anestasi dibagian yang akan dilakukan tindakan. Kemudian ada sedikit rasa hangat, mungkin ini sinar lasernya ya. Berselang 20 menit, dokternya menunjukkan benjolan yang sudah terpotong. Selesai dong. Memang sakitnnya hanya pada suntikan saja.
Setelah tindakan
Setelah menunjukkan 4 benjilan yang dipotong. Selanjutnya saya diberi minum air yang manis. Mungkin air gula atau obat kali ya. Saya juga ga paham. Kemudian saya dipapah keruang perawatan.
Memang sudah bisa duduk, hanya kepala sedikit pusing efek anestasi mungkin. Berikutnya akan di infus dan diberi beberapa obat seperti anti nyeri, anti pendarahan, dll. Mungkin sekitar 1 jam kurang. Dan proses selesai.
Hebatnya sudah bisa berjalan. Memang ada sedikit rasa nyeri. Selain itu juga dipakaikan pembalut (baik pria ataupun wanita). Dan sayapun dibolehkan pulang.
H+1 pasca tindakan
Dihari berikutnya diwajibkan kontrol pertama. Biaya sudah termasuk dibiaya awal tadi ya. Perlu diketahui, sakit puncak yang kedua adalah ketika Bab pertama kali setelah tindakan medis.
Rasanya aduh lumayan sih, tetapi tidak senyeri suntikan ketika operasi sih.
Kontrol hari pertama akan diberikan fisioterapi. Semacam alat berbentuk kipas dan menghasilkan hawa hangat. Lalu di arahkan ke bagian yang dioperasi selama 30 menit. Katanya biar cepat kering. Rasanya memang enak sih.
Berikutnya anda juga akan dibekali serbuk PK, sebagai antiseptik. Rendam pantat 2x sehari dengan serbuk peka yang dilarutkan ke dalam air hangat.
Beberapa hari hingga 7 hari memang bisa beraktifitas seperti biasa. Anda bisa berjalan, dll. Hanya saja setiap Bab masih sedikit terasa nyeri.
H+7 pasca tindakan (kontrol kedua)
Untuk kontrol kedua yaitu H+7. Di sini dokter hanya mengecek saja. Terkadang ada flek merah atau kuning(bukan bab/nanah) yang keluar di H+1 pasca operasi. Tetapi itu wajar dokternya bilang.
Juga dibeberapakasus kadang sedikit terasa gatal. Ini juga wajar karena pertumbuhan jaringan baru di bagian tersebut.
Tepatnya kira kira 10 hari setelah operasi boleh dibilang sembuh. Tidak adalagi benjolan dan untuk bab tidak lagi terasa nyeri. Akhirnya terbebas dari wasir.
Kesimpulan
Menurut saya cukup worth it untuk harga sekian. Dengan pelayanan dan apa yang didapat. Jika dibanding dengan ribetnya BPJS dan tindakan operasi wasir biasa. Dari cerita teman temannya saya yang pernah operasi di rs metode dengan jahitan, wah itu sembuhnya normal hingga 4 bulan (lama sembuh juga dipengaruhi kebiasaan dan pola hidup pasca operasi sih).
Kemudian jika anda memang menderita wasir, menurut awam saya memang satusatunya solusi adalah pengangkatan wasir. Ragam pengobatan alternatif, herbal, obat salep, dll hanya meringankan bukan menghilangkan. (silakan koreksi jika saya salah). meskipun begitu beberapa dokter juga bilang habis operasi pun bisa ada kemungkinan ada lagi, walaupun kecil.