Bila kamu memiliki sebuah jam tangan, ada yang memberikan label ‘dilengkapi dengan Choronograph’. Apa itu Chronograph? Apa Fungsi Choronograph tersebut?
Sebelumnya kalian harus teliti. Bedakan antara Choronograph dan Choronometer. Label tersebut bisa saja ada salah satu atau kedua-duanya pada sebuah jam tangan. Beda Chornograph dan Choronometer adalah.
Choronometer adalah sejenis lisensi atau bisa dibilang sertifikat yang menyatakan jam tersebut lolos uji ketepatan atau uji akurasi. Uji ini dilakukan dengan berbagai kondisi dan suhu. Tujuan uji ini adalah untuk membuktikan apakah jam tersebut bisa tahan dan jarum jam tidak bergeser ketika berada pada kondisi dan posisi tertentu. Lebih lengkap mengenai uji choronometer ini bisa kamu baca di: Tahap Uji Sertifikat Choronometer pada Jam Tangan.
Sementara Choronograph adalah fitur pada sebuah jam tangan yang memungkinkan kamu untuk menggunakannya sebagai stopwatch. Bila jam tangan memiliki fitur ini, biasanya akan ada 2 tombol pada sisi kanan jam.
Fitur ini bisa membaca waktu hingga ketelitian 1/100, 1/10 dan 1/5 detik. Fitur ini bisa kamu temui pada jam mekanik ataupun jam digital. Tetapi, akan lebih sering kamu temui pada jam Digital. Baca juga: Arti Tachymeter dan Fungsi Tachymeter pada Jam Tanga.
Share Yuk
Related Posts
Loading...
No comments:
Post a Comment